MEDIA PURNA POLRI-PARUNGPANJANG, Pemerintahan Desa Parungpanjang, kepala Desa (kades) Hj Nina Kurniasih menanggapi keluhan masyarakat dengan cara menyisir Pasar.
Disekitar Pasar Parungpanjang pedagang dan pengunjung Pasar Parungpanjang yang kerap alami banjir di musim penghujan,Kades Parungpanjang dan jajaran staf Desa Parungpanjang bersama kepala unit Pasar Parungpanjang, menyisir daerah Pasar dan Perkampungan yang berdekatan dengan Pasar, selasa(11/07/2017).
Upaya pemerintahan Desa Parungpanjang terkait permasalahan ini hanya sebatas menyampaikan aspirasi masyarakat, pedagang dan pembeli terhadap pihak yang lebih berkopetan untuk memberi solusi, apa yang menjadi keluhan dari warga ke saya,”ucap Hj Nina Kurniasih kades Parungpanjang kepada media purna polri Bogor saat ditemui di pasar Parungpanjang.
Menurutnya, masalah banjir ini sangat mengganggu dan merugikan lingkungan sekitar, banjir itu dikarnakan banyaknya sampah yang menyumbat drainase dan ada beberapa saluran air yang ketutup, kata kades Parungpanjang.
untuk itu, lanjut Nina, dalam waktu dekat ini saya akan menemui dirut PD Pasar untuk menyampaikan adanya keluhan dari masyarakat,”masalah sampah dan drainase harus segera di perbaiki segera kalau tidak kasian sama masyarakat,pedagang dan pengunjung,”Pungkasnya
Saat bersamaan kepala unit Pasar Parungpanjang Iqbal mengatakan, pertama saya akan sampaikan dulu ke direksi terkait dengan yang menjadi keluhan masyarakat serta adanya informasi dari Desa Parungpanjang itu adalah saluran air dan masalah sampah, nanti kita adukan dulu kedireksi, karna memang untuk memberikan solusi itu bisa di berikan oleh direksi Pasar Parungpanjang,”katanya.
Iqbal menambahkan, saluran air pasar itu bermuara ke Kp Kaum dan Gudang garam arah Stasiun kereta api KA Parungpanjang,namun saya mendapatkan informasi saluran disana sudah ketutup oleh tumpukan sampah serta tumpukan pipa yang di buat PJKA di gunakan untuk mengambil air kereta uap dulu,”ujarnya, (mul.yusuf)
sumber : http://www.mediapurnapolri.com