Kebersamaan dan Kekompakan Warga dalam memperingati HUT RI ke 78

jagasira
0
JAGASIRA. Malam puncak 17 Agustus di RT.01 RW.08 Desa Parung Panjang, Di peringati sabtu malam tanggal 19 Agustus 2023 di lapangan Gading RT.01, yang di hadiri para warga RT.01 dan tamu undangan diantaranya Ibu Hj. Nina Kurniasih, Ibu Egi, Bapak Wasono mantan Ketua RW.08, Kadus 5 Bp. Zulkifli, Ketua RW. 08 Bapak Maulana dan para ketua RT di lingkungan RW.08. 

Tepat dimulainya acara pada pukul 08.00 WIB malam puncak memperingati hari kemerdekaan yang ke 78 diisi acara penyerahan hadiah dari lomba-lomba yang sudah diadakan di lingkungan RT.01 RW.08 Desa Parung Panjang. 

Dalam sambutannya ketua RT.01 Bapak Badrun Nur mengucapkan terima kasih kepada semua warga RT 01 RW.08 Desa Parung Panjang yang telah mendukung kegiatan 17 Agustus pada malam hari ini. Pak RT berharap agar semua masyarakat agar selalu meningkatkan kebersamaannya di dalam lingkungan di RT.01 RW 08.

“Alhamdulillah saya sangat senang semua kegiatan berjalan dengan lancar.” Ujar Badrun. 

Tidak kalah pentingnya dalam acara malam puncak HUT RI ke 78 telah kedatangan tamu yaitu warga parung panjang yang akan bertarung di pemilu 2014 sebagai dapil V DPRD Kabupaten Bogor. Hj. Nina Kurniasih dengan jaket hijaunya sudah sangat dikenal oleh masyarakat parung panjang selain mantan Kepala Desa Parung panjang beliau juga dapat menghibur dengan suara emasnya. 

Dalam acara malam puncak HUT RI ke 78 warga RT.01 RW.08 di buat berjoget bersama-sama Hj. Nina dengan lagu andalannya Ikan di Dalam Kolam dan ini merupakan lagu yang cukup populer.

“Semoga bu Nina diberi kesehatan dan bisa membawakan aspirasi warga parung panjang menjadi lebih baik lagi.” Ujar warga kepada jagasira 

Di penutupan terakhir acara HUT RI ke 78 RT 01 Rw.08, panitia pelaksana mengajak warganya untuk makan bersama yang sudah disediakan, dan ini terasa kebersamaannya. 

“Semoga momen kebersamaan di acara tujuhbelasan ini bisa dijaga dan warganya tetap kompak.” Ujar Maulana selaku Ketua RW.08.

#JAGASIRA

Post a Comment

0Comments
Post a Comment (0)